Cari Blog Ini

Rabu, 22 Februari 2012

Pawai Karnaval Kamzet

Setiap hari kemerdekaan RI Warga RT015/01 mengadakan kegiatan berbagai lomba dan Pawai/Karnaval keliling Kampung Jembatan / Kamzet Penggilingan Cakung Jakarta Timur.

Lihat videonya klik di bawah ini:
http://www.dailymotion.com/Muchlasindo#videoId=xoy33x

Senin, 13 Februari 2012

Suramadu Bridge Surabaya East Java - Indonesia

JEMBATAN SURAMADU SURABAYA JAWATIMUR

Jembatan Suramadu Terpanjang di Asia Tenggara
Jembatan Suramadu yang menghubungkan Surabaya dan Pulau Madura diresmikan pada 10 Juni 2009. Jembatan sepanjang 5,4 km ini merupakan jembatan terpanjang se-Asia Tenggara




http://www.youtube.com/watch?v=XTk_01kkVQ4&context=C35094b2ADOEgsToPDskKptvWxYlhcuyTRPOUwjuuq

Jumat, 03 Februari 2012

BAJAJ Pada Suatu Ketika

Bajaj jadi robot seperti TRANSFORMER...

Jika penasaran, berikut ini video animasi Lakon Pada Suatu Ketika

Pertama kali di unggah pada 9 Desember 2011 kemarin, meskipun begitu ternyata video animasi dengan durasi 4 menit 13 detik ini pengunjungnya sudah lebih dari 21 ribu. Selain di YouTube, Lakon Pada Suatu Ketika ternyata juga diunggah ke vimeo.com.


Jika diperhatikan dengan seksama, maka sepertinya si Animator terinspirasi oleh film animasi Up dari rumah produksi Pixar. Namun kisahnya mengambil latar belakang Jakarta dengan segala kesumpekannya. Mulai dari bajaj ke kopaja hingga warung kaki lima.
Video animasi ini sendiri kisahnya berawal dari keriuhan di sebuah pasar tradisional. Iringan kasidah Perdamaian dari radio transmitor mengiringi seorang bapak tua yang berniat menyuap mi bakso. Mendadak, frekuensi radio berhenti dan semua bangunan bergetar. Rupanya dari arah langit datang benda tak dikenal serupa pesawat angkasa.
Pesawat tersebut mengirimkan gelombang yang menyebabkan semua kendaraan bermotor berubah. Idenya mirip film Transformer. Tapi yang berubah adalah bajaj, motor tua, dan kopaja, sehingga terlihat menggelikan. Klip ini memicu rasa penasaran karena kisahnya tak tuntas dan berlanjut tahun depan, 2012.
Geregetan jadinya. Buatan situs lakonanimasi.com ini memang berbeda. Ritmenya cepat dengan detail yang lengkap hingga botol kecap yang bergetar dan kepulan asap dari penyapu jalanan saja terlihat jelas.
Animasi tersebut kini jadi buah bibir sebagai karya anak Indonesia yang menakjubkan. Banyak yang sudah berbagi video ini di jejaring Facebook ataupun Twitter. Semoga saja media infotainment segera mengeksposnya, biar tambah terkenal videonya… (tempo)